WELCOME TO AFAN OPPA BLOG

Selamat Datang di Blog Saya (Afan Oppa) ^_^

Sabtu, 14 Desember 2013

Jendela Kereta Api

Hari itu, di kereta api terdapat seorang pemuda bersama ayahnya. Pemuda itu berusia 24 tahun, sudah cukup dewasa tentu.

Di dalam kereta, pemuda itu memandang keluar jendela kereta, lalu berkata pada Ayahnya.
"Ayah lihat, pohon-pohon itu sedang berlarian"


Sepasang anak muda duduk berdekatan. Keduanya melihat pemuda 24 tahun tadi dengan kasihan. Bagaimana tidak, untuk seukuran usianya, kelakuan pemuda itu tampak begitu kekanakan.

Namun seolah tak peduli, si pemuda tadi tiba-tiba berkata lagi dengan antusiasny,
"Ayah lihatlah, awan itu sepertinya sedang mengikut kita!"

Kedua pasangan muda itu tampak tak sabar, lalu berkata kepada sang Ayah dari pemuda itu.
"Kenapa ANda tidak membawa putra Anda itu ke seorang dokter yang bagus?

Sang Ayah hanya tersenyum, lalu berkata. "Sudah saya bawa, dan sebenarnya kami ini baru saja dari rumah sakit. Anak saya ini sebelumnya buta semenjak kecil, dan ia baru mendapatkan penglihatannya hari ini"

Sahabat, setiap manusia di planet ini memiliki ceritanya masing-masing. Jangan langsung kita men-judge seseorang sebelum kita mengenalnya benar. Karena kebenaran boleh jadi mengejutkan kita. Selalu berprasangka baik kepada setiap orang, karena itu yang diajarkan nabimu, dan itulah cara yang baik untuk hidup...

Apakah Anda punya kisah yang mirip dengan cerita diatas? mari berbagi...
Klik like/share jika Anda suka :)

Selasa, 05 November 2013

Cerita Singkat Tentang Jackie Chan Dan Keinginannya Kelak



Jackie Chan will donate all his money to charity so his son can earn his own worth,

He said: "If he is capable, he can make his own money. If he is not, then he will just be wasting my money."

Jackie Chan menyumbangkan seluruh uang nya untuk orang kurang mampu sehingga anak nya bisa mencari sendiri dan menghargai nya.

Keterlaluan kan baik nya?

Dia berkata: Jika ia mampu, ia akan mencari uang sendiri, jika tidak mampu dia hanya akan buang" uang saya.

JIKA JACKIE CHAN TIDAK RACIST DAN SUKA MENOLONG BAGAIMANA DENGAN ANDA?





KISAH HIDUP JACKIE CHAN :




Bayi ini tidak lahir seperti bayi bayi lain pada umumnya.
Bayi ini berada dalam kandungan ibunya selama 12 bulan, 3 bulan lebih lama dari kelahiran bayi bayi pada umumnya.

Penundaan ini terjadi karena sang ibu ingin melahirkan bayinya secara normal, untuk menghindari caesar yang membutuhkan biaya yang besar.

Namun setelah menunggu hampir satu tahun, sang ibu tidak ada tanda tanda akan melahirkan, sehingga dokter memaksa untuk dilakukan caecar karena berat bayinya telah mencapai 6 kilo, demi keselamatan nyawa ibu dan bayinya.

Ayah sang bayi itu adalah kuli kecil, dengan gajinya yang sangat kecil, ia tidak sanggup membayar biaya operasinya, akibatnya sang ayah terlilit hutang besar pada lintah darat.

Karena ketidak-mampuannya membayar hutang, oleh si lintah darat malah mendesak bayinya dijual untuk menutupi hutangnya. Beruntung ada seorang temannya akhirnya bersedia membantu melunasinya.

Untuk membesarkan sang bayi, juga bukan suatu hal yang gampang bagi mereka, mereka sekeluarga terpaksa tinggal di kawasan miskin di Hong Kong, dengan hidup yang sangat sederhana dan merana.

Kehidupan mereka mulai sedikit membaik, ketika sang ayah mendapat pekerjaan sebagai juru masak di kedutaan Hong Kong di Australia.

Pemindahan yang mendadak ke Australia, tentu membawa kerepotan sendiri bagi anaknya yang baru berusia 7 tahun, karena sulit mengikuti pelajaran disana dalam bahasa ibunya yang berbeda. Terpaksa ayahnya mengirimkan balik anaknya ke Hong Kong.

Ia bukan dikirim ke sekolah biasa, tetapi malah dimasukan ke Sekolah Opera Peking.

Walaupun sang anak harus menjalankan berbagai latihan berat untuk belajar
berbagai ketrampilan seperti, bernyanyi, menari, berakting opera, akrobatik
dan bela diri, ia tetap menyukainya dan merasa betah.

Ia baru meninggalkan sekolahnya setelah belajar selama 10 tahun lamanya, dibandingkan anak anak lain yang hanya belajar 2-3 tahun saja.

Dengan penuh keyakinan, ia mulai terjun ke masyarakat mencari pekerjaan yang membutuhkan ketrampilannya. Kebetulan seorang produser yang sedang kebingungan mencari peran pengganti, stuntman, dalam berbagai adegan berbahaya, tanpa pikir panjang ia langsung menerima adegan itu.

Ia lalu diminta berpartisipasi dalam film Enter The Dragon, dimana ia berperan sebagai figuran yang dipukul habis-habisan oleh Bruce Lee, kemudian dalam adegan lain melompat gedung tinggi dan jatuh bebas dari lantai satu ke lantai dasar.




Peran stuntman inilah yang kemudian mempopulerkan namanya dalam dunia perfilman sebagai JACKIE CHAN .

Setelah kematian Bruce Lee, banyak produser meliriknya, ia diharapkan bisa menjadi Bruce Lee berikutnya, untuk dijadikan "mesin pencetak uang" lainnya.




Berbagai peran penting mulai membajirinya, bukan lagi sebagai stuntman,
namun sebagai peran utama. Dalam sekejap namanya meroket dimana-mana, bukan saja di Asia, namun pada 1995, namanya masuk ke Hollywood, sebagai aktor papan atas.




Dengan sedikit bumbu kerja keras dan keteguhan hati.

Jackie Chan telah mengubah nasibnya.
Dari hasil hampir 100 film yang diperannya, dan hampir semua mencapai
boX-office Jackie Chan telah berhasil mengumpulkan kekayaan sebesar USD 130 juta.

"JANGAN BIARKAN KEADAAN MENGENDALIKANMU ,
KAULAH YANG HARUS MENGUBAH KEADAANMU"


Ini adalah motto Jackie Chan yang selalu ia pesan kepada banyak orang.

Semoga Bermanfaat!


Minggu, 27 Oktober 2013

Hal-hal Yang Sebenarnya Berguna Tapi Sering Diabaikan Orang Karena Dianggap Sepele

Halo Again Kawan2 pengunjung Afan Oppa Blog, kali ini Oppa mau Share tentang hal2 yang sebenarnya Berguna sekali dalam hidup tapi sering di abaikan karena di anggap selele.. 'o' Eh! Sepele gitu ^o^
Langsung Aja ya Check It Out....


Spoilerfor 1. Lupakan Multitasking:



Ketika anjing memiliki pekerjaan yang harus dilakukan, ia akan memberikan perhatian penuh pada pekerjaannya. Seseorang mungkin harus melakukan hal yang sama.

Peneliti Stanford pernah menemukan bahwa perhatian dan memori pada orang-orang yang mengerjakan pekerjaannya sambil membuka email, dan browsing akan lebih lama selesainya dibandingkan dengan orang yang fokus pada satu tugas di satu waktu. Studi lainnya bahkan menunjukkan, karyawan akan benar-benar kehilangan waktunya ketika multitasking.





Spoilerfor 2. Tidur siang sebentar:
Ada bukti yang baik bahwa manusia juga bisa mendapatkan keuntungan dari tidur sesaat yang juga dilakukan oleh hewan peliharaan Anda.

Sebuah penelitian yang melibatkan sekitar 24.000 orang yang tidur sebentar secara reguler, 37 persen lebih kecil kemungkinannya untuk meninggal karena penyakit jantung daripada orang yang tidur siang hanya sesekali. Tidur siang juga dapat meningkatkan kewaspadaan dan performa kerja.



Spoilerfor 3. Berjalan Setiap Hari:
Sudah banyak penelitian yang menunjukkan bahwa berjalan adalah salah satu cara sehat yang paling aman. Jalan juga cara termudah untuk membakar kalori dan meningkatkan kesehatan jantung. Berjalan teratur juga dapat membantu Anda:

- Melawan depresi.
- Menurunkan berat badan.
- Menurunkan risiko untuk diabetes tipe 2.
- Menurunkan risiko kanker payudara dan usus.
- Menjaga tulang yang kuat.
- Jaga pikiran Anda tajam.





Spoilerfor 4. Menikmati hidup:
Hidup di saat ini mungkin menjadi salah satu pelajaran yang paling penting yang bisa didapat dari hewan peliharaan Anda. Dalam sebuah studi yang disebut 'A Wandering Mind Is an Unhappy Mind', psikolog Harvard menyimpulkan bahwa orang yang paling bahagia adalah ketika dirinya melakukan kegiatan yang membuat pikiran terfokus, seperti seks atau berolahraga.





Spoilerfor 5. Lepaskan dendam lama:
Bagian dari hidup di saat ini adalah membiarkan yang sudah lewat. Lepaskan dendam lama, dan Anda benar-benar akan bernapas lebih mudah. Kemarahan yang kronis sering dikaitkan dokter dengan penurunan fungsi paru-paru. Sementara jika Anda menjadi pemaaf, itu sama saja dengan menurunkan tekanan darah dan mengurangi kecemasan. Orang yang memaafkan juga cenderung memiliki harga diri yang tinggi.



Spoilerfor 6. Jadilah konyol:
Jika hewan peliharaan saja mau bertingkah konyol demi membuat senang majikannya. Maka mengapa Anda tidak bisa melakukannya? Memanjakan diri dengan kekonyolan kecil mungkin memiliki manfaat kesehatan yang serius.

Ahli jantung di University of Maryland Medical Center menemukan bahwa orang yang memiliki selera humor yang baik, jantungnya lebih sehat. Maka itu, para dokter setuju bahwa tertawa adalah obat terbaik.




Spoilerfor 7. Minum air saat haus:

Pernah lihat hewan peliharaan Anda saat ia sedang haus? Ia akan segera meminum habis air minumnya. Sama dengan manusia, jika Anda merasa usai melakukan aktivitas, maka tidak ada salahnya untuk minum air.

Minum air mineral adalah cara terbaik untuk tetap terhidrasi. Air putih akan memberikan energi pada otot dan jaringan tanpa menambah jumlah kalori Anda. Pastikan untuk banyak minum pada hari-hari yang panas atau ketika Anda berkeringat banyak.




Spoilerfor 8. Makan ikan:

Jika kucing bisa bicara, mungkin ia akan meminta ikan setiap hari. Tapi sebagai manusia, Anda tidak perlu seperti kucing yang memperebutkan ikan. Tapi lihatlah, manfaat dari ikan. Beberapa ikan memiiki omega 3 asam lemak yang dapat mengurangi risiko penyakit jantung, tekanan darah tinggi, dan arthritis.

Selain itu, peneliti dari Universitas Rush menemukan bahwa orang yang makan ikan setidaknya sekali seminggu, 60 persen lebih kecil kemungkinannya untuk mengembangkan penyakit Alzheimer.



Spoilerfor 9. Jika Anda menyukai seseorang, katakan saja:

Hewan peliharaan seperti anjing mungkin tidak akan berlama-lama bertingkah nakal jika ia mencintai majikannya. Ini adalah pendekatan yang baik bagi orang-orang yang ingin memperkuat hubungannya dengan orang yang disukainya.

Sebuah studi yang diterbitkan dalam jurnal Personal Relationships menyarankan bahwa menyatakan perasaan senang atau cinta akan berdampak besar pada bagaimana perasaan pasangan sebenarnya dan kepuasan jiwa.



Spoilerfor 10. Nikmati alam bebas:

Menikmati alam bebas memiliki banyak manfaat bagi pikiran dan tubuh manusia juga. Menghabiskan waktu di luar rumah dapat meningkatkan kebugaran, meningkatkan kadar vitamin D, dan juga mengurangi stres.

Pada anak-anak, bermain di alam juga dikaitkan dengan tingkat sosial yang tinggi, cinta alam, gejala ADHD lebih sedikit, dan kinerja yang lebih baik di sekolah .




Spoilerfor 11. Sering Meregangkan tubuh:

Peregangan memang akan membuat Anda lentur, namun manfaatnya tidak berhenti disitu. Dalam studi yang dilakukan relawan selama 10 minggu, latihan peregangan bisa meningkatkan fleksibilitas, menambah kekuatan otot dan daya tahan.

Meskipun studi ini berskala kecil, tapi hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peregangan dapat menjadi alternatif yang baik untuk orang yang memiliki kondisi yang membosankan dan otot kaku.




Spoilerfor 12. Memupuk Persahabatan:

Manusia adalah makhluk sosial dan persahabatan memiliki manfaat kesehatan terukur. Para peneliti di Australia meneliti 1.500 orang tua selama 10 tahun. Dan peneliti menemukan bahwa orang-orang yang memiliki teman sedikit, kemungkinan lebih cepat meninggalnya lebih besar dibandingkan yang memiliki banyak teman.

Rabu, 23 Oktober 2013

Fakta Menarik Tentang One Piece



Fakta Menarik Tentang One Piece

1.Perjalanan Going Merry
Going merry mengakhiri perjalanan pertamanya di chapter 43 yaitu saat tiba di Kapal Baratie dari Desa Syrup.
chapter 43 – going merry tiba di Baratie
Dan mengakhiri perjalanan terakhirnya di chapter 430, di mana Going Merry yg hendak ke Water7 ternyata sudah tak tertolong lagi dan akhirnya harus dimakamkan dengan ritual Viking :sad:
chapter 430 -> going merry dimakamkan
Kebetulan? Hanya oda yang tahu…
RIP Going Merry (chapter 43-430)

2.Asal Mula Nama Sanji
Sanji dulunya sempat mau diberi nama Naruto, tapi karena manga lain dengan nama serupa sudah diserialisasikan saat itu, namanya terpaksa diganti jadi sanji.
Naruto sendiri sebenarnya nama makanan khas jepang yang memiliki spiral warna pink di permukaannya. Mungkin itulah kenapa sanji tadinya mau dinamai naruto, soalnya alisnya berbentuk spiral. :lol:
naruto food
(sumber : Green data book)

3.Asal Mula Nama Jinbei
Jinbei dalam bahasa jepang memiliki 2 arti yaitu hiu paus dan sejenis kimono. Tokoh jinbei di op tampaknya menggambarkan 2 arti kata itu sekaligus, yaitu seorang fishman jinbei(hiu paus) yang memakai ‘jinbei’(kimono)
Jinbei
kimono jinbei

4.Perubahan Nico Robin
Sebelum arc enies loby, robin selalu memanggil kru-kru shp lainnya dengan julukan/sebutan tertentu, kecuali luffy. Contoh : Tuan koki, nona navigator, hidung panjang, dll  barulah setelah seluruh shp menyelematkannya dari enies loby, robin mulai membuka hatinya untuk para nakamanya dengan memanggil nama mereka masing masing

5.Tawa yang Menggetarkan dunia
“Gurarararara!!”  Tawa khas kakek Whitebeard yang tak asing lagi.Namun tahukah kamu, tawanya itu juga melambangkan kekuatannya yaitu “gura gura no mi” alias “buah gempa gempa”.
whitebeard

6.Celana Enel
Tahu kah anda bahwa baju yang dipakai karakter god enel bermotif batik?.Bukti…

7.Rencana Oda
Dulu oda berniat membuat serial ini selesai dalam waktu 5 tahun. Namun ternyata serial ini molor.  Ketika OP mencapai volume 26, oda bilang bahwa ceritanya sudah setengah jalan. Namun lagi-lagi oda tidak konsisten dengan menyatakan chapter 500(volume 51) sebagai titik pertengahan dari op.  Bila chapter 500 ini memang titik tengah cerita, ada kemungkinan op baru akan tamat di chapter 1000.

8.2 Tahun Timeskip
Setelah dilemparkan oleh kuma, kelompok topi jerami terpisah selama 2 tahun.  Namun tahukah anda, rentang waktu terpisahnya Topi Jerami di dunia nyata pun juga 2 tahun?  Mari kita lihat Kelompok topi jerami terpisah di chapter 513 yang rilis pada tanggal 9 september 2008
chapter “i couldn’t even”
dan mereka bertemu kembali di chapter 598 yang rilis tanggal 30 september 2010
chapter “2 years later”
selang waktunya kurang lebih 2 tahun kan? :D

9.First Out, First In?
Tahukah anda, bahwa urutan berkumpulnya kelompok topi jerami kembali di kepulauan sabaody sama dengan urutan dilemparkannya oleh kuma?
Mari kita lihat :
Zoro merupakan anggota pertama yang dilempar kuma dan juga anggota pertama yang kembali ke sabaody achipelago.
Robin merupakan anggota ke-delapan yang dilempar kuma dan juga anggota ke-delapan yg kembali ke sabaody archipelago.
Begitu juga dengan luffy yg paling terakhir dikirim kuma dan luffy jugapaling terakhir kembali di sabaody archipelago.
Kalau nggak percaya bisa dicek kembali di chapter 513 dan chapter 598

10.Nami Dan Robin
Tahukah anda, nami dan robin memiliki beberapa kesamaan sebagai satu-satunya kru wanita di kelompok topi jerami?
Mereka berdua pernah bergabung dengan bajak laut/organisasi tertentu, seperti bajak laut arlong dan organisasi baroque works.Mereka berdua sama-sama kehilangan ibu pada saat mereka masih kecil.Mereka berdua sama-sama masih terikat dengan pihak lain saat pertama kali bergabung kelompok topi jerami (nami terikat dengan arlong dan robin terikat dengan cp9)

11.Sifat Luffy
Di manga, luffy adalah satu-satunya karakter yang tidak pernah diberikan “balon dialog berpikir” oleh oda. Semua yang ada di benak luffy selalu dia ucapkan secara verbal.  Menurut oda, itu karena luffy memiliki sifat yang terbuka dan terus terang.

12.Robin X Franky
Nomor tahanan Robin saat di Tequila Wolf adalah 3926.
Perlu diketahui, 39 itu adalah tanggal ultah Franky dan 26 itu adalah ultah Robin.  Kenapa harus Franky dan Robin? menurut ane fakta kecil ini berkaitan dengan pernyataan Oda di SBS, di mana jika Kelompok Topi Jerami adalah sebuah keluarga, maka Franky dan Robin akan menjadi ayah dan ibunya.

13.Duval = Anak Nias?
Masih ingat markas Duval? coba lihat fakta menarik di bawah ini

14.Red and Sacrifice
Bajak laut yg kehilangan anggota tubuhnya karena menyelamatkan anak kecil mendapatkan julukan si “merah“.  zeff si kaki merah kehilangan kakinya karena menyelamatkan sanji.
shanks si rambut merah kehilangan tangannya karena menyelamatkan luffy.

15.Cover Volume
Perhatikan 2 cover di bawah ..
Cover Volume 1 : “Romance Dawn”
Cover Volume 60 : “Romance Dawn for The New World”

16.Shibukai
Tahukah anda bahwa ke-7 anggota shichibukai memiliki tema binatang pada namanya?
  1. Juraquille mihawk(elang
  2. bartholomew kuma(beruang)
  3. sir crocodile(buaya)
  4. don quixote doflamingo
  5. boa hancock
  6. jinbei(hiu paus)
  7. gecko moria(tokek)
17.The First Bounty Poster
Poster buronan yg pertama kali muncul di OP adalah poster buronan miko itoo

miko itoo aslinya adalah teman sekaligus rekan kerja eiichiro oda yang pernah menjadi asisten dari mangaka nobuhiro watsuki. Oda memasukkan mikio sebagai cameo ke dalam manganya sebagai bentuk apresiasi.

18.Asal Mula Nama Usopp
Nama usopp berasal dari kosakata jepang “uso” yang berarti “bohong”. Ini sesuai dengan sifat usopp yang tukang bohong.

19.Skpiea dan Fishman Island
Pulau langit skypiea terletak 10.000 meter di atas permukaan air.  Pulau merman ternyata juga terletak 10.000 meter di bawah permukaan air.

20.Pandaman : The Man Of Everywhere
Pandaman pernah tercatat sebagai tahanan level 5 impel down


21.Fakta Tentang Enel
  • Imej Enel berasal dari rapper favorit Eiichiro Oda, Eminem.
  • Enel juga berasal dari Raijin, dewa badai petir di Jepang yaitu dari genderang yang ada di belakangnya.
  • Kata Enel berasal dari dewa kuno Mesopotamia, En-Lil.
  • Di Italia, ada pembangkit listrik yang namanya sama yaitu Enel, entah ada unsur kesengajaan atau tidak> http://en.wikipedia.org/wiki/Enel
  • penamaan “ENEL” kemungkinan berasal dari bahasa ibrani. Dalam bahasa itu banyak tuhan yg dibubuhi suku kata “EL” pada namanya. Selain itu ad pula suku kata “EN” yg menyatakan penyangkalan atau kebalikan. oleh karena itu secara kasar nama “ENEL” bisa diartikan “bukan tuhan”. Ini sesuai dengan imej Enel di OP, dia bukanlah tuhan(atau dalam konteks ini bukan tuhan yang sebenarnya) tapi hanya memakainya sebagai gelar semata.
22.Amazon Lily
Nama-nama wanita yang tinggal di Amazon Lily diambil dari nama bunga. Berikut listnya :

sumber : OPFC di facebook

23.Asal Mula Nama Montblanc
Nama keluarga terkenal di north blue, Montblanc, berasal dari kata yg sama, yaitu merupakan nama dessert yg terkenal yg biasanya berupa cup cake. Ini juga yg menjafi ciri khas dari keluarga Montblanc, yg mempunyai hiasan yg sama di kepalanya.
Montblanc


Montblanc jg biasanya terbuat dari buah chestnut sama seperti gambar tatoo di lengan montblanc cricket

24.Baroque Works dan Topi Jerami
Alih-alih menjadi salah satu kelompok antagonis terbesar dalam cerita, ternyata anggota Baroque Works satu-persatu menjadi teman/sekutu Topi Jerami seiring waktu.
  • Miss Wednesday(Vivi) dan Mr 8(Igaram)-> anggota kerajaan Arabasta yg menyusup ke dalam BW. Dua-duanya beralih menjadi teman Topi Jerami untuk menghentikan pemberontakan di Arabasta.
  • Miss All Sunday(Nico Robin) -> Bergabung dengan Topi Jerami sebagai anggota ke-6
  • Mr 9 dan Miss Monday -> Membantu Vivi kabur dari Little Garden
  • Mr 2 Bon Clay -> membantu Topi Jerami kabur dari kejaran marinir di Arabasta; Menyelamatkan Luffy dari Level 5 Impel Down; mengorbankan dirinya supaya Luffy dan sejumlah tahanan bisa kabur dari Impel Down.
  • Mr 3, Mr 1, dan Crocodile -> menjadi sekutu Luffy saat kabur dari Impel Down dan saat perang di Marineford; Mr 3 dan Croc juga sempat menggagalkan eksekusi Ace di Marineford
25.Lambang Shirohige
Lambang Shirohige yang pertama dianggap terlalu mirip lambang NAZI sehingga Oda mengubah desainnya.


26.Ace dan Topinya
Tahukah kamu, bahwa Ace membuat ekspresi yang sama dengan aksesoris di topinya sebelum dia meninggal ?
lambang topi ace

ekspresi ace sebelum mati

27.”Jaya” dan Irian Jaya
Tahukah kamu, bahwa pulau Jaya(Skypiea) mempunyai beberapa kesamaan dengan Irian Jaya?  - kata “jaya” pada Irian Jaya bermakna kemenangan Irian yg berhasil melepaskan diri dari cengkraman Belanda. Sama seperti pulau Jaya yg pada saat akhir berhasil lepas dari cengkraman Enel dan menjadi tanah merdeka bagi rakyat shandia dan skypiea.  - Pulau jaya dengan bentuk tengkorak yang terpisah pun terinspirasi dari bentuk pulau irian jaya dimana bentuk pulaunya mirip seperti sebuah binatang/hewan yang terbelah karena perbedaan kenegaraan antara indonesia – papua new guinea.  - Penduduk pulau asli pulau Jaya tidak bisa menikmati emasnya sendiri karena direbut oleh Enel dkk. Ini sama seperti Irian Jaya di mana penduduknya tidak bisa menikmati emasnya sendiri karena dieksploitasi oleh negara lain.

28.3 Admiral dan Dongeng Momotaro
3 Admiral marinir terispirasi dari cerita rakyat Jepang Momotaro. Dikisahkan bahwa Momotaro adalah seorang bocah kuat yg hendak pergi membasmi raksasa dengan dibantu 3 hewan yang bisa berbicara yaitu si anjing(Akainu), monyet(kizaru), dan burung kuau(aokiji).
patung momotaro dan ketiga hewan

29.Franky
Desain dan style Franky mirip dengan Donovan, kepala tukang kayu bajak laut Foxy yg sempat ditawarkan kepada Luffy karena telah memenangi game Davy Back Fight.
donovan
franky

30.Keluarga Monkey
Tahukah Kamu?  keluarga Monkey mempunyai “sesuatu” di daerah mata kirinya, entah disengaja atau tidak. Kita perhatikan :
- Monkey D. Luffy punya bekas jahitan di bawah mata kiri
- Monkey D. Garp mempunyai bekas jahitan setengah melingkar di sekitar mata kiri
- Monkey D. Dragon mempunyai tato memanjang di daerah mata kiri

31.Asal Mula Nama “Rob Lucci”
Dalam bahasa italia, “Rob” berarti “mencuri” dan “Lucci” berarti “cahaya”. Kalau digabungkan berarti “mencuri cahaya”. Makna ini sesuai dengan sifat Rob Lucci yang berprinsip “Dark Justice”.

32.Blackbeard
Nama-nama korban Blackbeard di OP memiliki penggalan/potongan dari nama Blackbeard bajak laut nyata.Blackbeard di dunia nyata memiliki nama asli Edward Teach / Edward Thatch.Nama tersebut dipenggal sbg referensi nama2 karakter berikut :
  • Whitebeard – Edward Newgate (captain Whitebeard pirate – One Piece)
  • Thatch – 4th Division Whitebeard pirate (One piece)
dan mereka adalah korban2 Blackbeard (one piece).
  • Teach – Marshall D. Teach (Blackbeard – One Piece)
  • Blackbeard – julukan utk Marshall D. Teach (Blackbeard – One Piece)
Whitebeard dan thatch memiliki penggalan nama asli Blackbeard bajak laut nyata.

33.Straw Hat Crews
Tahukah kamu, setiap kali ada kru baru yg bergabung dengan Topi Jerami, Oda memberikan chapter khusus sesuai dengan urutan masuknya? Mari kita lihat :
  1. Zoro resmi bergabung di chapter 6 dengan judul “The First Crew Member”
  2.  Sanji resmi bergabung di chapter 68 dengan judul “The 4th”
  3. Nami resmi bergabung di chapter 94 dengan judul “The Second Person”
  4. Usopp, meski sudah bergabung sejak awal2 cerita, baru diberikan chapter khusus bersamaan dengan Franky di chapter 439 dengan judul “The Third and Seventh person”
  5. Brook resmi bergabung di chapter 489 dengan judul “The Eighth”
Tinggal Robin dan Chopper saja yang belum dapat chapter khusus ini. Kenapa Oda belum memberi mereka chapter khusus? Kapankah Oda akan memberikannya? In Oda We Wait :)

34.One Piece & Indonesia
Selain rumah adat Nias, batik, dan pulau Jaya, ada beberapa unsur dalam cerita OP yg kemungkinan terinspirasi dari Indonesia, yaitu :
  1. Sabaody, Archipelago Sabaody Archipelago atau SA disebut-sebut sebagai hutan Mangrove(bakau) terbesar di dunia OP. Tahukah kamu di mana populasi mangrove terbesar di dunia nyata? Tepat sekali, di Indonesia.
  2. Caimie, DI chapter 490, Caimie diperkenalkan sebagai mermaid berjenis Kissing Gourami. DI dunia nyata, spesies Kissing Gourami berasal dari wilayah perairan Thailand hingga Indonesia. Kissing Gourami mempunyai ciri khas yaitu berwarna pink dan bentuk mulutnya yg seperti ingin mencium.

3. Southbird, Burung Southbird yang muncul di skypiea dan Jaya arc ini rupanya mirip dengan Burung Rangkong(Enggang) yang merupakan spesies endemik di Indonesia.


35.Pulau Fishman dan Skypiea
Entah disengaja atau tidak, sejauh ini Fishman Island(FI) arc mempunyai banyak kesamaan dengan Skypiea arc.Berikut beberapa di antaranya :
1. Letak pulaunya berjarak 10.000 meter dari permukaan laut, bedanya skypiea di langit dan FI di dasar laut
2. Memiliki pemimpin yang dijuluki God/Dewa, yaitu God Enel dan God Neptune
3. SHP(straw hat pirates) dibantu oleh monster laut untuk mencapai pulaunya, yaitu Kraken dan Lobster Express
4. SHP singgah di pulau lain dulu dan memodifikasi kapalnya sebelum ke pulau ybs
- Sebelum ke Skypiea, SHP singgah di Jaya dan memodifikasi kapalnya menjadi flying mode
- Sebelum ke FI, SHP singgah di SA dan meng-coating kapalnya dengan gelembung Yarukiman
5. Luffy menghajar One-Hit KO seseorang di pulau yang disinggahinya itu
- Di Jaya, Luffy meng OHKO Bellamy
- Di SA, Luffy meng OHKO Charlos Sei
6. Pulau yang bersangkutan ditinggali oleh 2 suku/ras berbeda
- Skypiea ditinggali oleh suku Shandian dan Skypiean
- FI ditinggali oleh ras mermaid dan fishman
7. Memiliki tanaman berukuran raksasa
- Skypiea punya Sulur Jack
- FI punya Sunny Tree of Eve
8. Menyimpan prasasti poneglyph (tapi yg di FI belum dibuktikan keberadaannya)
9. SHP diserang oleh ras/suku pulau yg bersangkutan dalam perjalanan ke sana
- Di FI, SHP diserang oleh “New Fishman Pirates”
- Di SKypiea, SHP diserang oleh Wiper dari Shandian
10. Terdapat bahtera raksasa
- Di FI ada Bahtera raksasa yang mirip kapal Nuh di distrik Noah
- Di Skypiea ada bahtera Maxim
maxim & noah
11. SHP pergi ke pulau yang bersangkutan dengan menumpangi arus laut
- Untuk ke Skypiea, SHP menumpang Knock Up Stream
- Untuk ke FI, SHP menumpang Undersea Current
Masih ada lagi kesamaan-kesamaan antara FI arc dengan Skypiea arc jika dicermati lebih lanjut. Silahkan
agan cari sendiri :lol:

36.Kapten Marine
Di chapter 426 “The Ship Waiting for the Wind”, 200 orang marinir setingkat kapten ke atas diperintahkan untuk melawan SHP dan menangkap Nico Robin. Beberapa di antaranya adalah 2 marinir berkapak dan berpelindung rahang di bawah ini,,,
Ternyata 2 marinir tsb muncul lagi di akhir perang Marineford, di chapter 580 “End of War”



Sumber: kaskus.us